Pengalaman saya menjadi siswa SDN 8 Selat Hilir

Sejak kelas satu, saya sudah bersekolah di SDN 8 Selat Hilir . Saat itu kepala sekolah kami adalah Bu Atiasi, saya senang sekali bersekolah disana saya memiliki banyak teman,sahabat.Sahabat-sahabat saya sangat baik, sahabat -sahabat saya yaitu: Cindy,Chellina,dan Nadia, aku sangat senang memiliki sahabat seperti mereka.Kami memiliki kelebihan masing-masing dalam pelajaran. Kami dibimbing agar kelak menjadi anak yang pandai, suka berbakti pada orang tua. Saat kelas satu, kami dibimbing wali kelas kami yang bernama bu Atiasi, saat kelas dua kami kepala sekolah kami diganti menjadi Bu Yerrie dan wali kelas kami adalah Bu Ihai, saat kelas tiga, Wali kelas kami saat itu adalah Bu Retno, dan saat kami kelas empat ada guru pelajaran masing-masing , yaitu: guru Agama Kristen adalah Bu Herlina dan guru agama Islam adalah Bu Hidayah, guru B.Indonesia adalah Bu Mala , guru B.Inggris adalah Pak Bello, guru IPA adalah Pak Anang, guru PKN adalah Bu Resi, guru B. Dayak adalah Bu Yerrie, guru TIK dan Guru Penjasorkes adalah Pak Mardiyanto,guru SBK adalah Pak Martin, guru IPS adalah Bu Retno, dan Matematika. Aku paling senang kalau pelajaran IPA adalah praktek di alam, salah satunya menanam tumbuhan, gurunya juga lucu kalau lagi bercanda.Aku sangat suka pelajaran B.inggris dan Agama. Kelas kami bersebelahan dengan kelas enam dan mushola, sehingga salah satu sahabatku mudah jika ingin sholat.Di kelas ku hanya ada empat orang , dan semuanya juga perempuan. Sangat mengasyikkan jika kami belajar sambil bermain, apalagi jika gurunya sedang bercanda.Walaupun begitu kami juga terkadang suka berkelahi dengan kelas enam.Kadang juga kami sering dihibur oleh Nadia jika kami sedang sedih, kami tidak memikirkan itu islam atau Kristen, asalkan ibadah kami jangan sampai terggangu. Sangat menyenangkan kami terkadang juga kompak, karena sama-sama suka film India, sama-sama lucu. Kami juga setia kawan . kami menamakan grup kami 4 (dibaca four) candys.

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengalaman bermain Kasti

Pengalaman Natalku

Selamat Hari Guru untuk Indonesia